Judul : 5 Perbedaan Mencolok Sepatu Ori dan KW | JENIS PERBEDAAN
link : 5 Perbedaan Mencolok Sepatu Ori dan KW | JENIS PERBEDAAN
5 Perbedaan Mencolok Sepatu Ori dan KW | JENIS PERBEDAAN
JENIS PERBEDAAN -Apakah perbedaan antara sepatu ori dan kw? Sepatu kini telah bermetamorfosa dari sekadar alas kaki menjadi gaya hirup yang begitu penting. Bisa kita perhatikan di sekitar lingkungan tempat tinggal bahwa ada begitu banyak orang yang serius dalam memilih sepatu yang akan dikenakannya. Beberapa di antaranya bahkan mengaku harus memakai produk sepatu orisinal buatan brand ternama untuk mendukung penampilannya. Mungkin Anda juga termasuk salah seorang yang sangat memperhatikan keaslian sepatu?
Sepatu original selalu identik dengan harga yang tinggi. Kita tidak bisa menyebut harga sepatu ori tersebut mahal karena harganya sesuai dengan kualitasnya yang benar-benar bagus. Semua sepatu original buatan merek apapun pasti dibuat menggunakan bahan-bahan pilihan sehingga Anda tidak perlu meragukan tentang mutunya lagi. Sayangnya tidak sedikit oknum penjual nakal yang berusaha mendapatkan keuntungan pribadi dengan memproduksi sepatu-sepatu yang desainnya mirip sekali dengan produk sepatu keluaran brand ternama.
Bagi Anda yang ingin membeli sepatu original, ketahui perbedaan antara sepatu ori dan sepatu kw supaya tidak tertipu!
- Sepatu Ori Dijual di Toko Resmi
Anda harus tahu kalau toko yang ingin menjual produk-produk sepatu ori wajib mempunyai lisensi resmi dari perusahaan terkait. Dan harga lisensi tersebut sama sekali tidak murah. Jadi hanya toko-toko berskala besar yang mampu menjual sepatu orisinil. Anda harus menaruh curiga terhadap toko kecil yang mengklaim menyediakan sepatu ori. Apalagi jika ada pedagang kaki lima atau mobil bak terbuka yang menjajakan produk sepatu ori.
- Sepatu Ori Selalu Dilengkapi Kardus Asli
Kadang-kadang pembeli tidak begitu peduli terhadap kardus sepatu, mereka hanya memperhatikan sepatunya saja. Padahal dari kardus tersebut kita bisa mengetahui apakah sepatu yang hendak dibeli benar-benar asli atau palsu. Perlu Anda ketahui, setiap produk sepatu ori selalu dilengkapi dengan kardus khusus. Informasi yang tercantum di kardus tersebut akan menggambarkan detail sepatu dengan benar. Biasanya kardus sepatu kw memiliki kesalahan informasi pada bagian nomor produksi.
- Sepatu Ori Memiliki Bentuk Simetris
Proses pembuatan sepatu original berlangsung dalam rangkaian yang begitu panjang. Di setiap tahapnya, ada pengawas yang bertugas memastikan bahwa produk yang sedang dibuat sudah memenuhi kualitas standar perusahaan. Sehingga tidak heran hasil akhirnya berupa sepatu yang mempunyai bentuk rapi serta simetris antara sepatu kanan dan sepatu kiri. Anda harus curiga terhadap sepatu yang bentuknya tidak simetris antara kanan dan kiri karena bisa jadi itu merupakan produk palsu.
- Sepatu Ori Ukurannya Tepat
Tidak ada salahnya Anda membawa penggaris saat hendak membeli sepatu ori. Gunanya untuk apa? Tentu saja untuk mengukur dimensi sepatu tersebut apakah sesuai dengan spesifikasinya atau tidak. Sepatu original pasti memiliki standar ukuran yang tepat sesuai dengan nomornya. Berbeda dengan sepatu kw yang ukurannya tidak terlalu tepat. Hal ini sangatlah wajar terjadi mengingat tidak ada standarisasi produk dalam proses pembuatan sepatu kw.
- Sepatu Ori Harganya Mahal
Sepatu ori dibanderol dengan harga mahal karena pembuatannya begitu rumit. Dimulai dari perencanaan desain, pengajuan, pembuatan sampel, uji coba, dan lain-lain. Selain itu, kualitas bahan yang digunakan untuk membuat sepatu ori pun selalu diperhatikan dengan baik sebab berkaitan langsung dengan citra perusahaan. Sehingga Anda tidak perlu heran dengan harga sepatu ori yang selangit. Sebaliknya sepatu kw hanya meniru produk yang sudah jadi, lalu membuatnya dengan bahan yang mutunya lebih rendah. Hal ini membuat sepatu kw bisa dijual dengan harga lebih murah.