Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN

Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN - Apakah sahabat sedang mencari informasi tentang JENIS PERBEDAAN ?, Nah isi dalam Artikel ini disusun agar pembaca dapat memperluas pegetahuan tentang Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan referensi dari semua pembahasan untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel perbedaan, yang kami suguhkan ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN
link : Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN

Baca juga


Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN

JENIS PERBEDAAN -

Apa perbedaan mimikri dengan kamuflase ya? Terdapat beberapa kemampuan yang dimiliki oleh hewan untuk bisa bertahan hidup. Empat di antaranya yang paling unik adalah hibernasi, autotomi, mimikri, dan kamuflase. Hibernasi biasa dilakukan oleh ular, beruang, dan ikan untuk melewati musim yang ekstrim. Sedangkan autotomi dimiliki oleh cicak untuk mengecoh predatornya dengan memutus ekornya sendiri. Lantas apa sih mimikri dan kamuflase itu?

Jika dilihat secara sepintas, mimikri dan kamuflase kelihatannya sama saja. Keduanya sama-sama merupakan kemampuan hewan untuk menyamakan tubuhnya dengan kondisi lingkungan di sekitarnya. Tujuannya tentu untuk bersembunyi dari predator atau justru menjebak mangsanya dengan menyembunyikan diri. Tetapi antara mimikri dengan kamuflase jelas berbeda. Meskipun begitu, mimikri bisa dikatakan sebagai bagian dari kamuflase.

perbedaan-mimikri-dan-kamuflase.jpg

Mimikri

Mimikri pada dasarnya merupakan tindakan menirukan yang dilakukan oleh hewan. Ini adalah suatu bentuk penyesuaian diri dengan mengubah warna sesuai kondisi alam di sekitarnya. Tujuannya yaitu untuk melindungi diri dari bahaya atau mengelabui mangsanya. Bunglon tentu saja binatang yang paling pintar melakukan mimikri. Bunglon mampu merubah warna di sekujur tubuhnya dengan cepat hingga menyerupai warna tempatnya berada. Contoh hewan mimikri lain yang tak kalah jago antara lain gurita dan katak pohon.

Kamuflase

Kamuflase adalah perilaku hewan untuk beradaptasi dengan menyamakan/menyeragamkan warna tubuhnya dengan warna lingkungan di sekelilingnya. Jadi binatang tersebut akan mencari suatu tempat yang kondisinya mirip seperti warna tubuhnya, kemudian berada di sana untuk bersembunyi. Dengan begini, keberadaannya pun tidak bisa diketahui dengan mudah oleh predator maupun mangsanya. Hampir semua binatang melakukan kamuflase untuk bertahan hidup. Beberapa contoh hewan di sekitar kita yang pandai berkamuflase yaitu cicak di dinding, belalang di ranting pohon, ikan di lumpur, kadal di rerumputan, kupu-kupu di dedaunan, dan sebagainya.

Perbedaan

Berdasarkan penjelasan di atas, maka kita dapat mengambil kesimpulan bahwa ada satu perbedaan yang mendasar antara mimikri dengan kamuflase. Mimikri adalah penyesuaian diri yang dilakukan oleh hewan dengan mengubah warna tubuhnya menjadi mirip seperti lingkungannya berada. Misalnya bunglon saat di batang kayu berwarna cokelat, lalu merubah warnanya menjadi hijau ketika di dedaunan. Berbeda dengan kamuflase yang hanya dilakukan hewan dengan memilih tempat yang berwarna mirip seperti warna tubuhnya. Contohnya yaitu cicak memilih berkamuflase di dinding yang belum dicat, belalang akan hinggap di ranting pohon agar sulit diketahui, dan kadal hijau biasa hidup di atas rumput.



Demikianlah Artikel Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN

Sekianlah artikel Perbedaan antara Mimikri dan Kamuflase | JENIS PERBEDAAN kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman kami, Kami yakin masih banyak kekurangan dalam makalah ini, Oleh karena itu kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan artikel ini.

Subscribe to receive free email updates: